Polairud Meningkatkan Koordinasi, Patroli Dan Bimmas Nelayan

Polairud Meningkatkan Koordinasi, Patroli Dan Bimmas Nelayan

Minahasa Selatan, MediaSulut.Com - Polairud Resort Minsel meningkatkan koordinasi, bimmas nelayan serta patroli guna meningkatkan pengawasan wilayah pantai dan laut di wilayah hukum Polres Minsel (12/02/2019)

Polairud Meningkatkan Koordinasi, Patroli Dan Bimmas Nelayan

Dalam wawancara Kasat Polairud Resort Minsel Iptu D. Koyuko mengatakan kepada awak media, " Polairud Resort Minsel melakukan koordinasi dengan Basarnas guna membahas langkah-langkah strategis baik dalam tindakan penyelamatan kecelakaan laut ataupun evakuasi korban, maupun potensi bahaya yang setiap saat mengintai aktivitas para nelayan di pesisir pantai dan laut wilayah hukum Polres Minsel."

Polairud Meningkatkan Koordinasi, Patroli Dan Bimmas Nelayan

Lanjutnya, "Kami juga terus melakukan patroli diwilayah pesisir pantai dan laut Amurang Kab. Minsel maupun wilayah Belang Kab. Mitra, di wilayah hukum Polres Minsel guna meningkatkan kesiapsiagaan dan kepekaan personil dalam menjaga situasi Kamtibmas pesisir dan laut," ungkap Koyuko.

Polairud Meningkatkan Koordinasi, Patroli Dan Bimmas Nelayan

"Personil juga senantiasa melaksanakan sosialisasi kepada ABK Kapal ataupun nelayan terkait penggunaan alat tangkap ikan yang harus sesuai dengan peraturan yang berlaku dan dalam kegiatan bimbingan nelayan  disampaikan juga agar ABK senantiasa memperhatikan alat-alat keselamatan laut, senantiasa menggunakan radio komunikasi, mengantisipasi perubahan cuaca, senantiasa berhati-hati ketika melaut serta memperhatikan ketinggian ombak," tandas Kasat Polairud Resort Minsel Iptu D. Koyuko.


Cleen




Lebih baru Lebih lama