Situs - situs Bersejarah Minahasa Siap Dialihfungsikan

Goa Jepang Kiawa Kabupaten Minahasa. 
MINAHASA, MediaSulut.Com - Tahun 2017, situs-situs bersejarah di Kabupaten Minahasa dialihfungsikan oleh Pemerintah Propinsi. Seluruh situs bersejarah mulai ditata untuk menarik wisatawan. Demikian dikatakan Bupati Minahasa, Drs Jantje Wowiling Sajow, MSi, Selasa (13/9/2016).

"Semua situ bersejarah di Kabupaten Minahasa seperti Goa Jepang peninggalan Jaman Jepang  di desa Kiawa,Tonsea dan beberapa desa lainnya akan diambil alih Pemerintah Propinsi untuk dijadikan pariwisata. Beberapa goa Jepang ini akan diperluas ruangan dan pemasangan penerangan atau lampu di dalam goa,"jelas JWS.

Lanjutnya, hampir 20 ribuan wisatawan yang mengunjungi Sulawesi Utara. Selain situs bersejarah di tanah Minahasa, beberapa Kabupaten kota yang memiliki situs bersejarah menjadi tujuan wisatawan.

"Sebagai pemerintah kami akan melakukan pembenahan di segala sektor, apalagi akan menguntungkan daerah. Saat ini mengarahkan bantuan pemerintah sebesar Rp 46 milyar diperuntukan pelebaran, perluasan  dan pembangunan jalan di seluruh Kabupaten Minahasa. Namun jalan trotoar masih menjadi prioritas utama pemerintah," tandasnya.

Penulis : Vendry Karamoy
Lebih baru Lebih lama