Tokoh Agama Tumpaan Menolak People Power

Tokoh Agama Tumpaan Menolak People Power

Minahasa Selatan, MediaSulut.Com - Tokoh agama wilayah Kecamatan Tumpaan angkat bicara soal gerakan people power, stop people power yang dapat menyebabkan perpecahan, ini kata mereka ! (16/05/2019)

Imam masjid Abdurahman Bin Auf,  Imam Hamka Harun menghimbau masyarakat Kab. Minsel agar tidak terprovokasi dengan gerakan people power yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa, " kepada masyarakat Minsel agar tidak terpancing dengan gerakan people power serta mendukung sepenuhnya KPU sebagai penyelenggara pemilu 2019, ajaknya.

Imam Masjid Al Akbar Tumpaan, Imam Ali Huabengga juga menyampaikan, "Kami mendukung pelaksanaan pemilu 2019, menghimbau kepada seluruh tokoh agama agar menyejukkan umat, untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa serta menolak masjid dijadikan tempat kegiatan politik praktis dan menolak tokoh agama dijadikan alat politik praktis untuk kelompok kepentingan," ucapnya.

Imam Masjid Al Hikmah Matani Satu Najib Durand mengatakan hal senada, " Kami mendukung pelaksanaan pemilu 2019, menopang KPU sebagai penyelenggara Pemilu damai, mari bersama kita dukung persatuan dan kesatuan bangsa serta menolak kegiatan politik praktis di tempat ibadah dan menolak tokoh agama dijadikan alat politik praktis atas kepentingan tertentu," jelasnya.

Hal serupa juga disampaikan oleh Gembala Royke Lumintang," Kami menghimbau kepada masyarakat Minsel khususnya warga gereja agar tidak terprovokasi dengan segala isu-isu yang dikaitkan dengan Pemilu dan menolak gerakan people power," ajaknya

Lanjutnya," menghimbau apabila ingin menuntut kebenaran pada 17 April 2019 sebaiknya menempuh dengan cara yang konstitusional sehingga tidak melanggar undang-undang, "pungkas Gembala Royke Lumintang.



Cleen
Lebih baru Lebih lama